Regu Putra Penegak dan Penggalang berlatih bersama. Setiap minggu dijadwalkan terpisah antara putra dan putri untuk pelatihan kepramukaan.
GUDEP Assalam terus melatih para santri guna menjadi pribadi yang lebih giat dan disiplin. Bekat usaha yang dilakukan, hampir disemua event lomba Assalam selalu membawa pulang tropi juara.
Kemampuan baris-berbaris juga diharapkan bisa melatih para santri menjadi lebih rapi dan teratur dalam setiap pekerjaan dan tugas pondok. Selain itu dalam pramuka, banyak permainan dan yel yel yang menjadikan para santri lebih nyaman dan gembira. Tertawa lepas, sejenak melupakan semua tugas hapalan yang mungkin masih belum selesai.